Ya, berkenalan dengan orang di suatu tempat tentu adalah hal yang sangat mengasyikkan bukan? Apalagi jika kamu sedang bepergian sendirian dan membutuhkan orang untuk mengobrol atau sekedar menemanimu sesaat.
Kebosanan dalam suatu tempat ketika sendirian, tentu menjadi hal yang wajar jika seseorang memutuskan untuk saling berkenalan dan mengobrol bersama.
Namun, meski begitu hendaknya kamu harus selalu waspada dengan tidak sembarangan berkenalan dengan orang yang tak kamu kenal di jalan.
Hal ini karena semakin banyak modus baru yang berkedok mengajak kenalan di jalan. Tetapi ada maksud hendak meraup keuntungan dari orang yang diajak kenalan.
Tentu hal ini bisa membahayakan diri kamu dan merugikanmu bukan?
Seperti apa yang dialami oleh seorang pria yang bertemu dengan orang baru di sebuah tempat dan berujung pada perkenalan, hingga mengalami tipu daya dari sang pelaku.
Connor Josseph Edward sendiri terbangun dengan perasaan kaget yang sungguh luar biasa.
Ia tampak terlihat shock dan terkejut menyaksikan screenshoot di handphone yang berada di depan matanya.
Connor menemukan fakta bahwa dirinya telah membelikan tiket sebesar 4 jt untuk orang yang ia tak mengenalnya sama sekali.
Tiket pesawat ke Budapest tersebut ia beli demi menjawab tantangan dari seorang pria asing yang baru dia temui malam sebelumnya.
Awalnya, Connor mengaku pergi ke Edinburgh untuk menyaksikan pertandingan yang melibatkan Skotlandia.
Ia kemudian melanjutkan pergi ke sebuah club dan berkenalan dengan 30 orang pemuda dalam keadaan yang cukup mabuk kala itu.
Dia diundang untuk datang ke Budapest demi bersenang-senang ketika ia belum sepenuhnya sadar.
Pria asing itu kemudian menantang Connor sambil mengatakan ejekan yang menyudutkan.
Connor dinilai hanya melakukan basa-basi menerima undangan itu.
Tak lama kemudian Connor mengeluarkan ponsel dan membeli tiketnya tepat di depan mereka.
Ya, Connor rupanya masih mengingat jelas kejadian malam itu walau ia dalam keadaan mabuk berat.
Berbicara kepada UNILAD, Connor berkata:
“Saya dan teman saya pergi untuk makan malam, berakhir di sebuah klub dan mulai berbicara dengan pria asing ini di area merokok.”
“Dia berbicara tentang pekerjaannya dan saya seperti ‘kami akan datang ke Budapest!”
“Dia seperti “tidak kamu tidak akan datang ke Budapest, tidak, kamu tidak akan membuktikannya.”
“Jadi saya memesan penerbangan ke sana dan kemudian benar-benar melupakannya.”
“Saya bangun dan mendapat pesan dari maskapai Jet 2 mengkonfirmasi pemesanan penerbangan.”
“Saya seperti “apa yang telah saya lakukan?” Dan kemudian saya memeriksa rekening bank saya dan 209 Pounds telah keluar.”
“Saya tidak tahu nama pria itu.”
“Saya hanya bertemu dengannya selama lima menit di area merokok.”
“Mereka semua seperti berusia 40 tahun.”
“Saya tidak ingat seperti apa wajahnya.”
“Saya akan pergi sendiri.”
Connor mengunggah foto konfirmasi pemesanannya di Twitter dan menulis:
“Saya terbangun dengan sebuah pesan dari Jet 2 yang mengatakan saya telah memesan penerbangan ke Praha untuk pesta ulang tahun pria asing yang saya temui semalam di Edinburgh.”
“Bagaimana bisa saya melakukan ini?”
Dia secara tidak sengaja menulis nama tempat yang salah dan dengan cepat berkomentar untuk memperbaikinya dengan menulis tujuannya ke ‘Budapest’, sebelum menerima komentar dari Jet 2 yang mengatakan ‘kami harap kamu masih bisa bersenang-senang’.
Cuitannya viral dan mendapatkan likes lebih dari 8k, dengan banyak orang menemukan kelucuan dari hobi mabuk Connor.
Meskipun tidak ingat bagaimana penampilan mereka, Connor berencana untuk melakukan perjalanan ke Budapest sendiri dan semoga menemukan temannya saat dia ada di sana.
Connor melanjutkan:
“Saya masih mabuk ketika saya bangun, tetapi ketika saya datang, saya hampir menangis tetapi kemudian mulai tertawa.”
“Saya melakukan banyak hal konyol pada suatu malam di luar, teman-teman saya hanya tertawa tentang hal itu.”
Uang sebanyak itu hanya dia habiskan demi menujukkan bahwa dirinya berani untuk pergi ke Budapest sendiri meskipun itu atas undangan orang yang tak dikenalnya sama sekali.
Jadi, ingatlah untuk selalu dalam kondisi sadar ketika berada di tempat umum agar tidak mudah mengalami tipu daya dari orang asing yang akan merugikanmu.