Istri Lagi Hamil Malah Suami Jaran Goyang
Apakah kamu memiliki suami yang memiliki hobi senang melucu dan usil terhadapmu?
Jika ya, apakah terkadang kamu seringkali kesal dibuatnya ketika sedang badmood dan justru diusili oleh sang suami?
Terkadang ketika istri sedang hamil, suami malah justru bertingkah laku unik dan lucu yang tidak jarang terkadang membuat sang istri menjadi kesal dibuatnya. Meski sifatnya hanya ingin mengajak istri bercanda, namun istri yang sedang dalam keadaan hamil biasanya memiliki emosi yang naik turun dan cenderung moody.
Jika kamu tiba-tiba saja mengajak bercanda istri yang tengah dalam kondisi emosi yang sedang meluap-lupa, maka berhati-hatilah karena bisa saja kamu jadi amukan luapan emosi yang sedang dirasakan oleh istri yang sedang hamil.
Jangan sampai nasibmu seperti pria yang satu ini.
Bagi para istri, apakah suami kamu adalah sosok pria yang usil?
Bila iya, bisa jadi suami kamu serupa dengan tingkah laku seorang suami di video ini.
Sebuah video seorang suami yang asyik joget diiringi lagu Jaran Goyang saat sang istri sibuk memasak di dapur ini beredar viral dan banyak diperbincangkan oleh netizen.
Dalam video tersebut tampak seorang pria yang rambutnya dikuncir sedang meletakkan handphone di sudut ruangan. Tiba-tiba terdengar lagu Jaran Goyang yang dilantunkan oleh pedangdut Nella Kharisma.
Tanpa diduga-duga sang pria dalam video tersebut langsung berjoget mengikuti irama lagu Jaran Goyang yang diputar olehnya.
Lucunya, bukannya membantu sang istri yang sedang sibuk memasak di dapur. Sang pria ini malah berjoget dekat-dekat sang istri dengan maksud untuk menggoda sang istri.
Goyangan yang diberikan oleh sang pria tersebut mulai dari maju-mundur, hingga tangan diputar dan diangkat ke atas, bahkan banyak jogetan lain yang dia keluarkan.
Pada mulanya sang istri tetap sibuk dengan kegiatannya di dapur, seraya mpndar-mandir dan sangat terlihat sibuk sekali di dapur. Bahkan keusilan sang suami pun sama sekali tidak digubrisnya.
Meski begitu, sang suami tidak putus asa dan tetap berjoget dengan bersemangat, bahkan sesekali terlihat sang pria menyenderkan kepalanya ke tubuh sang istri.
Mungkin saking kesalnya sang istri karena sang suami yang justru mengganggunya ketika tengah sibuk memasak di dapur. Tiba-tiba sang istri pun menimpuk kepala sang suami dengan panci yang dipegangnya.
Meski begitu sang suami tidak sakit hati akan perlakuan sang istri terhadapnya. Malah sang suami semakin bersemangat beroyang.
Terlihat dalam video lagi-lagi sang suami untuk tetap berjoget dan sesekali memperlihatkan mimik muka yang lucu.
Bahkan saat lagu Jaran Goyang rampung, si suami memutar lagu selanjutnya yakni Sayang yang dilantunkan Via Vallen.
Ia terus saja bergoyang.
Sejak beredar video ini sudah ditonton jutaan kali oleh viewer.
Netizen pun merasa sangat terhibur dengan ulah konyol si suami ini. Alhasil komentar demi komentar membanjiri video tersebut.
Berikut komentar-komentar mereka:
Etty Lalita: Suasana yg romantis menurutq…. Lakinya stang bget sm istrinya,harmonis bget penuh canda.kyk e ini efek jabang baby deh bpk e ngidam joget kenyanyalan ra karuan.wk…wk…muelezzz bget lhtnya,sampe kuota q entek jogete gk buyar2 byuuh…gk linu kbh ta iku awak e ha…ha…menungso jman now anh2
Slamet Riyanto: Wis wis wis ,,,,polahe ono ono ae,,, jiaaannnn ,,,,weeedan nnnn tenan ,,,sanking bahagiane asline yo bojonem iku nguyuuuu …,mugo2 bojonem lahire sing lancar sehat normal ra ono halangan……..
Nirwana Maisyap: Hhhhhhhh klo suami tingkahx ky gini pas lg ngambek kyx ngambekx ng bisa lm dhe. Nempel2 ttp d cuekin hhhhhhh salut sm lakix.
Ezeekkpesekk Bikin baper…ingat ms bjo d rumah,klw q pas msak sering jail tangannya..klw d marahin malah q d jogetin.
Kehidupan rumah tangga yang memang pasti banyak tantangan dan juga permasalahan memang seharusnya diimbangi dengan hiburan seperti apa yang dilakukan oleh pria dalam video tersebut.
Tentu mungki bagi sebagian orang itu adalah hal yang sangat menyebalkan dan tidak berarti apa-apa. Namun yang perlu kalian tahu adalah dibalik tingkah kocaknya tersebut, justru sang suami sedang berusaha menghibur sang istri meski mungkin di waktu yang tidak tepat.
